Selasa, 03 Juli 2018

Makan Sup Saat Sakit Adalah Cara Mudah Untuk Cepat Sembuh


Sakit adalah kondisi yang tidak mengenakkan. Aktifitas terganggu, tubuh tidak nyaman, lemas, dan selera makan juga hilang. Untuk memulihkan kembali kondisi tubuh agar sehat, maka dibutuhkan banyak kalori dan nutrisi. Tak heran, pihak medis selalu menyarankan beberapa makanan yang kaya gizi jika Anda sedang sakit, bukan?
Salah satu jenis makanan yang ampuh untuk memulihkan kembali kondisi tubuh saat sakit adalahsup sayuran. Ini adalah jenis makanan yang bisa melawan infeksi, dan membuat Anda sembuh dengan mudah.
Masih ada lagi alasan untuk mengonsumsi sup saat Anda sedang sakit. Dilansir laman Boldsky, ini beberapa alasan tersebut:
Imunitas tubuh bertambah
Sistem kekebalan tubuh atau imunitas akan meningkat pesat jika Anda mengonsumsi sup sayuran. Dengan demikian kesembuhan juga akan lebih mudah didapat.
Gampang dicerna
Sup sayuran lebih mudah dicerna oleh tubuh yang sedang sakit. Kuah kaldu serta cara masak yang sederhana dengan direbus saja justru membantu pencernaan untuk menyerap berbagai nutrisinya.
Anti peradangan
Sup dengan tambahan kaldu ayam, baik sekali dikonsumsi oleh pasien demam atau flu. Ini karena kandungan zat anti inflamasi atau anti peradangan yang ada di dalamnya.
Nutrisi tinggi
Sayuran seperti wortel, brokoli, tomat, kentang, labu, tinggi nutrisi dan dapat memenuhi kekosongan yang dialami tubuh saat sedang melawan penyakit.
Mengurangi pilek
Saat flu, maka konsumsi sup bisa membantu mengurangi kondisi meler atau pilek dan produksi lendir di tenggorokan yang menggangu fungsi pernapasan.
Hidrasi
Kebutuhan cairan tubuh juga bisa dipenuhi dengan konsumsi sup, karena banyaknya kuah yang ada di dalamnya.
Enak
Selera makan yang hilang saat sakit, bisa diatasi dengan konsumsi sup yang lezat dan juga sehat serta mudah dicerna. Jadi jangan tolak sup jika dihidangkan saat Anda sedang sakit, ya.

Tidak ada komentar: