Rabu, 18 Juli 2018

Minuman Probiotik Ampuh Tangkal Stres


Agen Sbobet - Berita Unik - Menurut hasil studi dari tim peneliti Universitas Colorado Boulder, terungkap bahwa bakteri probiotik atau bakteri baik ampuh tangkal stres. Jika seseorang rutin mengonsumsinya maka bakteri tersebut dapat membantu melindungi otak dari bahaya stres, stres pascatrauma, dan kecemasan.
Studi tersebut menelusuri kaitan antara otak dan bakteri yang ada pada usus. Matthew Frank, salah satu peneliti dari Departemen Psikologi dan Neurosains mengatakan bahwa probiotik mempunyai sifat anti-peradangan. Zat tersebut sekaligus juga dapat mencegah stres.
Hasil studi yang telah dipublikasi pada Journal of Brain, Behaviour, and Immunity tersebut menuliskan juga bahwa apabila otak mengalami peradangan, maka ada kemungkinan orang akan mengalami gangguan suasana hati (mood). Sementara mood sendiri berkaitan dengan stres.
Dalam studi tersebut digunakan tikus yang telah disuntik dengan bakteri Mycobacterium vaccaesejenis probiotik. Hasilnya hewan itu menunjukkan gejala berkurangnya kecemasan saat dalam situasi bahaya.
Probiotik juga menyebabkan berkurangnya risiko peradangan atau kolitis.
Peneliti juga menyuntik tikus lain dengan probiotik tiga kali sepekan. Hasilnya, terjadi peningkatan kadar protein antiinflamasi pada wilayah hippocampus otak tikus tersebut.
Bagian hippocampus adalah bagian otak yang berfungsi untuk belajar dan memori. Bagian tersebut disebut juga sistim limbik otak, yang juga turut pada proses perasaan dan respons melawan stres.

Tidak ada komentar: